![]() |
Ilustrasi |
ZALNEWS - Gelar sarjana adalah sebutan kehormatan yang diberikan perguruan tinggi kepada mahasiswanya setelah lulus dari bidang studi tertentu. Gelar sarjana akan disematkan di nama si penerima. Gelar sarjana ditulis setelah nama orang.
Pemberian gelar sarjana sepenuhnya menjadi kewenangan perguruan tinggi. Umumnya, masing-masing bidang studi memiliki gelar yang berbeda. Gelar tersebut menunjukkkan penguasaan terhadap sebuah bidang studi.
Daftar gelar sarjana dan singkatannya
Mengacu pada Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No 036/U/1993, gelar dipakai bentuk baku dari penamaan gelar. Keputusan menteri ini berisi tentang gelar dan sebutan lulusan perguruan tinggi. Dilansir dari Universitas Muhammadiyah Malang, berikut daftar gelar :
1. D-III atau Ahli Madya Mahasiswa lulusan studi Diploma III akan mendapatkan gelar yang ditulis di akhir namanya. Berikut daftar gelar DIII:
- Ahli Madya Lalu Lintas Angkutan Sungai Danau dan Penyebrangan: A.Md.LLASDP
- Ahli Madya Akuntansi: A.Md.Akun. Ahli Madya Analis Kesehatan: A.Md.A.K.
- Ahli Madya Asuransi dan Aktuaria: A.Md.A.A. Ahli Madya Teknologi Kulit: A.Md.T.K.
- Ahli Madya Pelayaran: A.Md.Pel.
- Ahli Madya Komputer: A.Md.Kom. Ahli Madya Ilmu Komunikasi: A.Md.I.K.
- Ahli Madya Gizi: A.Md.G. Ahli Madya Farmasi: A.Md.Far.
- Ahli Madya Radiologi: A.Md.Rad.
- Ahli Madya Perkeretaapian: A.Md.KA
- Ahli Madya Kebidanan: A.Md.Keb.
- Ahli Madya Fisioterapi: A.Md.Ft.
- Ahli Madya Keperawatan: A.Md.Kep.
- Ahli Madya Kesehatan Gigi: A.Md.K.G.
- Ahli Madya Perumahsakitan: A.Md.Prs.
- Ahli Madya Kesehatan Lingkungan: A.M.K.L.
- Ahli Madya Pariwisata: A.Md.Par.
- Ahli Madya Lalu Lintas Angkutan Jalan: A.Md.L.L.A.J.
- Ahli Madya Manajemen Bandar Udara: A.Md.M.B.U. Ahli Madya Manajemen Transportasi Laut: A.Md.M.Tr.L.
- Ahli Madya Manajemen Transportasi Udara: A.Md.M.Tr.U.
- Ahli Madya Manajemen Logistik dan Material: A.Md.M.Log.
- Ahli Madya Manajemen Industri dan Perdagangan: A.Md.M.I.P.
- Ahli Madya Manajemen Informasi dan Dokumen: A.Md.M.I.D.
- Ahli Madya Perpajakan: A.Md.Pjk.
- Ahli Madya Administrasi Keuangan dan Perbankan: A.Md.A.K.P.
- Ahli Madya Okupasi Terapi: A.Md.O.T.
- Ahli Madya Administrasi Perkantoran dan Sekretari: A.Md.A.P.S.
- Ahli Madya Kepolisian: A.Md.Pol
- Ahli Madya Refraksionis Optisien: A.Md.RO
- Ahli Madya Rekam Medik dan Informasi kesehatan: A.Md.RMIK.
- Ahli Madya Teknik Elektromedik: A.Md.TEM.
2. D4 atau Sarjana Sains Terapan
Pemilik gelar ini adalah mereka yang menempuh pendidikan selama 4 tahun untuk bidang Terapan, berikut daftar gelarnya:
- Gelar Sarjana Terapan Akuntansi: S.Tr.Ak
- Gelar Sarjana Terapan Pekerjaan Sosial: S.Tr.Sos
- Gelar Sarjana Terapan Keperawatan: S.Tr.Kep
- Gelar Sarjana Terapan Teknik: S.Tr.T
- Gelar Sarjana Terapan Matematika dan Ilmu Alam: S.Tr.Si
- Gelar Sarjana Terapan Kebidanan: S.Tr.Keb
- Gelar Sarjana Terapan Gizi: S.Tr.Gz
- Gelar Sarjana Sains Terapan Pemerintahan: S.STP
- Gelar Sarjana Terapan Kepolisian: S.Tr.K
- Gelar Sarjana Terapan Pariwisata: S.Tr.Par
- Gelar Sarjana Terapan Optometry: S.Tr.O.